Selasa, Februari 02, 2010

Algoritma dan program Pascal mencari bilangan prima ke-n

Baru saja pertengahan Januari 2010 kita tinggalkan, dimana saat itu marak kembali terjadi tindakan keji Pembobolan ATM oleh maling-maling jenius, saya kembali untuk mengingatkan sahabat semua untuk selalu berhati-hati terhadap hal ini, ada nih beberapa tips dari saya untuk berusaha mencegah kasus ini terjadi pada kita, kan nggak mau kan jadi korban pembobolan ATM?? (ya nggak lah pren.....), berikut tipsnya:
  1. Perhatikan ATM tempat kita akan bertransaksi, apakah ada kelainan dari yang biasanya? Apakah ada semacam alat asing yang dipasang di badan ATM atau disekitarnya? Jika ditemukan hal, yang harus dilakukan adalah “Jangan bertransaksi di ATM itu”
  2. Ketika menekan no. PIN, tutuplah sedemikian rupa sehingga no. PIN tersebut tidak dapat dilihat oleh apapun, oleh orang lain atau kamera yang terpasang di ruangan ATM (bisa ditutup dengan kertas, tangan atau benda lain yang dapat menghalangi pandangan ke number board tersebut)
  3. Gantilah no. PIN Anda agak sering, ini dimaksudkan agar jika sewaktu-waktu no. PIN Anda sempat diketahui orang lain, dan orang itu akan gagal membobol ATM Anda karna no. PIN Anda telah diganti
  4. Jika tidak memberatkan untuk bertransaksi ke Bank, alangkah amannya bertransaksi di Bank, kadang ini sering kita lupakan,
Demikian tips dari saya agar kita terhindar menjadi korban pembobolan ATM, Dari kasus pembobolan ATM kita beralih ke kabar selanjutnya, yaitu algoritma dan program Pascal mencari bilangan prima ke-n, kenapa....? (“Ya benar, karena tujuan posting kali ini adalah untuk menyampaikan suatu pemikiran atau algoritma untuk mengetahui atau mencari bilangan prima ke-n”)
Algoritma dan Program Pascal untuk mencari bilangan prima ke-n
Tujuan kita membuat algoritma untuk mencari atau mengetahui bilangan prima ke-n ini yaitu dengan memasukkan suatu bilangan bulat positif maka kita langsung bisa mengetahui bilangan prima urutan tersebut. Ok, let begin. Kita tahu bilangan prima dimulai dari 2, dan tidak ada langkah pemeriksaan untuk bilangan 2 untuk menentukan apakah bilangan prima atau tidak, maksudnya begini, jika kita misalkan angka 17, ada bilangan bulat positif yang lebih kecil dari 17 selain bilangan 1, bilangan itu adalah 2, 3, ..., 16, maka 17 punya langkah pemeriksaan untuk dipastikan apakah 17 bilangan prima atau bukan, langkahnya yaitu harus diperiksa dulu apakah 17 habis dibagi dengan bilangan 2, 3, ..., 16. Jika 17 tidak habis dibagi atau tidak bersisa nol bila dibagi dengan bilangan 2, 3, ..., 16 tersebut barulah bisa dikatakan bahwa 17 merupakan bilangan prima, sedangkan untuk bilangan 2 tidak ada bilangan positif yang lebih kecil dari 2 selain bilangan 1. Jadi misalkan n adalah urutan dari bilangan prima yang ingin diketahui (kan kita mau cari bilangan prima ke-n), n adalah bilangan bulat positif, maka akan dilakukan dulu pemeriksaan nilai n, jika nilai n = 1 maka langsung akan ditampilkan bahwa bilangan prima ke-1 adalah 2, jika n ≠ 1, maka akan dilakukan pemeriksaan selanjutnya, sehingga algoritma awalnya sebagai berikut: Jika n ≠ 1, maka akan dilakukan pemeriksaan untuk bilangan bulat positif yang lebih besar dari 2, misalkan bilangan itu adalah a, setiap ditemukan bahwa a adalah bilangan prima maka setiap itu pulalah nilai n akan bertambah 1, sehingga jika nilai n sudah sama dengan nilai n yang dimasukkan maka a itulah bilangan prima ke-n, dan algoritmanya adalah sebagai berikut: Mungkin itulah salah satu algoritma untuk mengetahui atau mencari bilangan prima ke-n. Jika algoritma di atas kita tulis di dalam bahasa pemrograman Pascal maka akan didapat sintaks sebagai berikut: uses crt; label d; var a,b,c,n:longint; begin clrscr; write('Bilangan prima ke berapa yang diinginkan? '); readln(n); if n=1 then writeln('Prima ke-1 = 2') else a:=2; c:=1; d: begin
a:=a+1;
for b:=2 to a-1 do
begin
if a mod b = 0 then
begin
b:=a-1; goto d;
end else
begin
if b=a-1 then
begin
c:=c+1; if c=n then 
writeln('Prima ke-n = ',a) else goto d;
end;
end;
end;
end;
readln;end.
File aplikasi dari algoritma ini dapat didownload di sini, dan di sini untuk mendownload file Pascalnya (yang dituliskan di dalam bahasa pemrograman Pascal, dan untuk file microsoft wordnya juga bisa sahabat download di sini
Mungkin itu yang bisa dibagi pada kesempatan kali ini, untuk kita semua ni ya, “Jangan pernah berhenti berkarya, seperti terusnya matahari bersinar” ingin dapat update tentang program pascal lainnya? silakan Join Group facebook sahabat-informasi.com dan Like fanpage sahabat informasi dengan dengan account facebook kamu, lihat juga algoritma dan program pascal lainnya di sini

2 komentar:

Wah bingung aku... hehehhehe

terima kasih sharingnya :)